logo
Search

Article

Search

5 Modus Penipuan Di Dunia Properti

Thu, 09 Sep 2021

0 Komentar

Xaviermarks.com – Belakangan ini penjualan properti melalui media online semakin lumrah dilakukan bahkan peminatnya cenderung lebih banyak ketimbang transaksi properti secara tradisional. Membeli properti melalui aplikasi atau situs properti memang menawarkan kemudahan – kemudahan dalam bertransaksi. Tetapi dibalik kemudahan itu terdapat cela yang bisa dimanfaatkan penipu untuk melancarkan modus penipuan. Untuk tetap aman saat bertransaksi secara online. Kenali 5 Modus penipuan di dunia properti berikut :

 

1. Menawarkan harga yang tidak masuk akal

 

            Tak jarang iklan di media sosial atau google yang menampilkan rumah yang dijual atau disewe dengan harga yang tidak masuk akal. Tak jarang juga orang tertarik dan terjebak dalam modus penipuan tersebut. Untuk menghindari hal seperti ini pastikan anda menggunakan saluran terpercaya dan tidak tergesa – gesa untuk melakukan transaksi. jangan pernah membayar deposit dan menanda tangani perjanjian apapun sebelum tanpa melihat tempatnya terlebih dahulu. Biasanya penipu menolak untuk bertemu di rumah yang akan dijual dengan alasan tertentu dan melakukan serah terima kunci ditempat lain. Lalu mereka akan mendesak agar setuju untuk membayar dan mungkin memberikan satu set kunci.

 

2. Menyamar Sebagai Pembeli

 

            Dalam hal ini biasanya penipu akan menyamar sebagai pembeli yang akan membeli rumah yang anda jual. Pembeli properti palsu ini akan meminta berbagai surat rumah dan mengajak anda untuk melakukan tanda tangan pada perjanjian yang dibuat oleh penipu. Untuk menghindari hal seperti ini penting untuk memeriksa kredibilitas dan validitas siapa pun yang bekerja dengan anda selama transaksi properti. biasanya penipu akan memanfaatkan dan menciptakan agar korban membuat keputusan secara terburu – buru.

 

3. Memberikan tanggal batas transaksi DP

 

            Sebagai pembeli properti anda harus tahu kalau DP transaksi tidak mempunyai batas transaksi di tanggal tertentu. Biasanya penipu akan memberikan tanggal batas transaksi DP dan jika tidak dibayar maka rumah akan diberikan kepada pembeli yang lain. Kalau Agen yang professional tidak akan memberikan batas tanggal tanpa hanya akan menanyakan perihal keputusan.

 

4. Mengirim Uang Terlebih dahulu

 

            Penipu sering kali memanfaatkan ketidak tahuan dari pembeli properti. modus berikutnya biasanya penipu akan meminta anda untuk mengirimi uang kea kun mereka dan mengklaim akan menahanya sampai transaksi selesai. Namun pada kenyataanya setelah uang dikirim. Anda justru kehilangan uang tersebut dan penipu sudah tidak bisa dihubunggi lagi. Jadi pastikan tidak melakukan transaksi apapun sebelum tahu kejelasan tetang properti.

Our Instagram

Instagram


More Feeds

Our Youtube Channel

Youtube
Watch Now

Comments

Belum ada komentar